Indonesia memiliki 4 Taman Nasional yang masuk dalam warisan dunia yang diakui oleh UNESCO, salah satu badan PBB.
Hutan tropis Indonesia adalah hutan ketiga terluas dunia setelah
Brasil dan Republik Demokrasi Kongo. Hutan tropis ini adalah rumah dan
persembunyian terakhir bagi kekayaan hayati dunia yang unik.
Hutan tropis Indonesia luasnya 98 juta hektar (estimasi luas hutan
tahun 2000). Data yang tercantum dalam dalam buku Potret Keadaan Hutan
Indonesia, FWI/GFW 2001, Bogor, Indonesia, keragaman hayati yang ada di
hutan-hutan Indonesia meliputi 11% spesies tumbuhan dunia, 10% spesies
mamalia, dan 16% spesies burung. Sekitar 17.000 pulau Indonesia memiliki
tujuh kawasan bio geografi utama dan keanekaragaman tipe-tipe habitat
yang luar biasa.
1. Taman Nasional Komodo
Taman Nasional...